Studi: Kehamilan Memiliki Efek Peremajaan dan Memperlambat Proses Penuaan

Studi: Kehamilan Memiliki Efek Peremajaan dan Memperlambat Proses Penuaan

- detikHealth
Senin, 13 Apr 2015 07:40 WIB
Studi: Kehamilan Memiliki Efek Peremajaan dan Memperlambat Proses Penuaan
Ilustrasi (Foto: Thinkstock)
Jakarta -

Tak cuma menjadi pengalaman unik bagi setiap wanita, proses kehamilan rupanya secara alami juga memberikan manfaat lainnya bagi tubuh. Salah satunya adalah efek peremajaan pada kulit.

Ya, menurut penelitian yang telah diterbitkan dalam jurnal Fertility and Sterility, bagi wanita proses kehamilan membantu mereka merasa seperti kembali muda. Kehamilan membantu regenerasi jaringan dan memperlambat proses penuaan.

Untuk menyimpulkan hal ini, para peneliti mempelajari efek dari transplantasi hati pada tikus hamil dan tidak hamil menggunakan MRI scanner berteknologi tinggi di Hadassah Medical School di Yerusalem.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Baca juga: Seperti Apa Sih Sel Telur yang Baik dan Berkualitas?

Pada tikus yang tidak hamil dan berusia tua, hanya 46 persen tikus saja yang organ hati hasil transplantasinya tersebut berhasil mengalami proses regenerasi dalam waktu dua hari.

Sementara itu, dalam waktu yang sama terdapat sekitar 96 persen dari jumlah tikus hamil yang mengalami proses regenerasi.

Mereka juga menemukan bahwa kehamilan melindungi tikus dari kerusakan jaringan di sekitar jantung, yang juga merupakan bagian ireversibel proses penuaan manusia. "Kehamilan adalah suatu kondisi yang unik bagi tubuh manusia, seolah-olah tubuh ibu 'diberi' serum khusus yang dibawa oleh bayinya," tulis para peneliti, seperti dikutip dari Daily Mail, Senin (13/4/2015).

Pemimpin peneliti ini, Tal Falick Michaeli dari Hebrew University-Hadassah Medical School, juga telah melakukan penelitian yang menunjukkan bahwa kehamilan dapat mengembalikan kemampuan otot ibu untuk melakukan proses regenerasi.

Baca juga: Perubahan Hormonal, Terjadinya Pigmentasi pada Kulit Ibu Hamil Normal Kok

(ajg/up)

Berita Terkait