Sudah Usia 24 Tahun, Apakah Masih Bisa Disunat?

Sudah Usia 24 Tahun, Apakah Masih Bisa Disunat?

detikHealth
Jumat, 04 Apr 2014 18:17 WIB
Dr. Andri Wanananda MS
Ditulis oleh:
Dr. Andri Wanananda MS
Anggota Ikatan Dokter Indonesia (IDI) dan Asosiasi Seksologi Indonesia (ASI) serta pengajar di Fakultas Kedokteran Universitas Tarumanagara Jakarta.
Sudah Usia 24 Tahun, Apakah Masih Bisa Disunat?
Ilustrasi (Foto: Thinkstock)
Jakarta - Selamat petang Dok, saya mau bertanya seputar seksologi. Mohon dijawab ya, Dok.

1) Mengapa saat sperma saya keluar, itu terasa dingin dan kadang-kadang menggumpal? Apakah ini ada hubungannya dengan seringnya saya masturbasi?
2) Saya ingin disunat karena saya belum sama sekali sunat. Mengingat umur saya sudah 24 tahun, apa masih boleh?
3) Apakah masturbasi boleh sering dilakukan? Apakah dampak buruknya? Atas jawabannya saya ucapkan terimakasih.

Julino (Pria lajang, 24 tahun), julinoXXXX@yahoo.com
Tinggi badan 175 cm dan berat badan 55 kg

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Jawaban

Sperma terasa dingin amat relatif, bergantung pada kondisi dan suhu tubuh. Konsistensi sperma bisa menggumpal bila agak lama tidak ejakulasi. Hal ini tidak ada kaitan dengan seringnya masturbasi, selama dilakukan dalam kondisi tubuh bugar, higienis dan frekuensinya tidak mengganggu kegiatan rutin sehari-hari. Masturbasi tidak akan mengganggu kesehatan.

Usia Anda, 24 tahun, tidak masalah untuk disunat (sirkumsisi).

Dr. Andri Wanananda MS
Anggota Ikatan Dokter Indonesia (IDI) dan Asosiasi Seksologi Indonesia (ASI) serta pengajar di Fakultas Kedokteran Universitas Tarumanegara Jakarta.



(mer/vit)

Berita Terkait