Mengatasi Perdarahan pada Vagina

Mengatasi Perdarahan pada Vagina

detikHealth
Kamis, 16 Okt 2014 18:17 WIB
Dr. Andri Wanananda MS
Ditulis oleh:
Dr. Andri Wanananda MS
Anggota Ikatan Dokter Indonesia (IDI) dan Asosiasi Seksologi Indonesia (ASI) serta pengajar di Fakultas Kedokteran Universitas Tarumanagara Jakarta.
Mengatasi Perdarahan pada Vagina
Ilustrasi (Foto: Thinkstock)
Jakarta - Dok, saya kadang memasukan jari saya ke dalam kemaluan pasangan saya dan tidak ada masalah apa-apa. Tapi terakhir kali saya melakukannya pasangan saya mengaku perih dan tak lama kemudian katanya berdarah dan perih saat dicuci dengan albothyl. Apakah ini karena ada luka pada kemaluan? Soalnya darahnya tak berhenti keluar hingga saat ini seperti orang haid, namun kondisi fisik yang dia rasakan tidak seperti yang biasa dia rasakan saat haid dan kalau benar haid pun berarti tanggal haidnya maju.

Detikpunya (Pria, 21 tahun)
loe.gokilXXXXXX@gmail.com
Tinggi badan 164 cm, berat badan 45 kg

Jawaban

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Memasukkan jari Anda ke dalam Miss V pasangan Anda hingga memicu perdarahan, bisa menyebabkan iritasi pada dinding rongga vagina atau pada selaput dara (hymen). Mencucinya dengan albothyl akan menyebabkan rasa pedih karena jaringan vagina amat peka terhadap albothyl. Seharusnya dicuci dengan larutan garam steril (NaCl 0,9%) atau larutan boorwater.

Bila perdarahan tidak berhenti dianjurkan Anda membawa pasangan Anda konsultasi dengan dokter spesialis kandungan agar dapat dicermati penyebabnya, hingga bisa diberikan solusi tepat untuk menghentikan perdarahan tersebut.

Dr. Andri Wanananda MS
Anggota Ikatan Dokter Indonesia (IDI) dan Asosiasi Seksologi Indonesia (ASI) serta pengajar di Fakultas Kedokteran Universitas Tarumanegara Jakarta.

(hrn/vta)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads