BAB Tak Teratur, Apakah Pencernaan Normal?

BAB Tak Teratur, Apakah Pencernaan Normal?

Suherni Sulaeman - detikHealth
Rabu, 08 Apr 2015 14:16 WIB
BAB Tak Teratur, Apakah Pencernaan Normal?
Ilustrasi: Thinkstock
Jakarta - Siang Dok, saya ingin bertanya masalah pencernaan yang saya alami saat ini. Setelah saya bangun tidur saya langsung BAB, setelah itu saya melakukan aktivitas lainnya, dan setelah saya makan saya BAB lagi Dok.

Yang saya tanyakan, apakah normal pencernaan saya pada saat ini karena BAB-nya tidak teratur, bangun tidur BAB dan setelah makan BAB lagi. Apakah ada penyakit dalam yang saya alami Dok?

Dan satu lagi Dok setelah saya minum beberapa saat kemudian saya buang air kecil Dok, setiap kali saya banyak minum saya pasti kencing. Apakah ada penyakit yang saya alami juga Dok? Terimakasih atas jawabannya Dok.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Hermawan (Pria, 23 tahun)
herman.XXXXXX@yahoo.co.id
Tinggi 160 cm, berat 48 kg

Jawaban

Dear Hermawan,

Berdasarkan kondisi yang Anda alami, belum tentu terdapat gangguan usus, masih mungkin itu adalah suatu hal yang normal karena memang terdapat refleks gastro-kolon (lambung-usus) di mana saat makan akan terjadi gerakan usus yang dapat memicu untuk buang air besar, hal yang Anda alami terjadi pada sebagian orang karena terlalu sensitif dan itu hal yang normal, termasuk pada kondisi buang air kecil yang Anda alami.

Ciri-ciri penyakit usus adalah jika ada kelainan secara konsistensi (kepadatan), bentuk, terdapat darah pada feses, kadang disertai nyeri perut bagian bawah, dan bisa juga disertai kelainan secara frekuensi yang berlebihan (kontipasi atau diare terus-menerus).

Baca juga: Lancar Tidaknya BAB Pengaruhi Berat Badan Seseorang? Ini Kata Ahli

Untuk memastikan tidak ada masalah usus dan perkemihan, Anda bisa konsultasi ke dokter spesialis penyakit dalam untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut.

Salam, semoga bermanfaat.

dr. Indra Wijaya, SpPD, M.Kes
Departemen Penyakit Dalam
Fakultas Kedokteran, Universitas Pelita Harapan
Siloam Karawaci Hospital (hrn/vit)

Berita Terkait