Nah, pakar mengatakan role play atau bermain peran merupakan salah satu alternatif menghilangkan kebosanan di kamar tidur. Dengan role play, pasutri dapat mewujudkan fantasi seks yang selama ini terpendam.
Baca juga: Coba Pillow Talk Bersama Pasangan Agar Lebih Mesra
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Role play memang membutuhkan sedikit kemampuan lakon. Dengan sama-sama menjadi orang asing, Anda bisa membayangkan diri sebagai siapapun, baik itu bos sebuah perusahaan besar, aktor terkenal, hingga tokoh dalam sebuah cerita.
Pun begitu dengan pasangan Anda. Istri bisa berlakon sebagai seorang putri raja, aktris populer, ataupun wanita penggoda dari film-film romantis.
Baca juga: 5 Kemampuan Istri yang Bisa Bikin Suami Selalu Bergairah di Ranjang
Dikatakan Ian Kerner, PhD, seorang psikolog seks, kunci dari suksesnya role play adalah keterbukaan dengan pasangan. Sebelum melakukan role play untuk memenuhi fantasi, sangat disarankan untuk berdiskusi dengan pasangan dan memastikan ia menerima ide Anda.
"Jangan sampai ide Anda malah berbalik membuatnya sebal dan kesal, karena tidak puas dengan dirinya sendiri. Cari titik tengah di mana Anda dan pasangan sama-sama mau melakukannya sehingga role play pun sukses," ungkapnya.
Jangan lupa pula bahwa role play dilakukan untuk bersenang-senang. Sehingga bukan seberapa bagus kemampuan lakon Anda yang dinilai, namun bagaimana lakon Anda mampu membuat pasangan bergairah dan membuat bercinta semakin panas.
Baca juga: Normalkah Suami Istri Berfantasi Threesome?
(mrs/up)











































