Seks di pagi hari alias morning sex dipercaya dapat memberikan banyak manfaat bagi kesehatan, salah satunya adalah dapat memberikan efek relaksasi yang membuat mood lebih positif.
Melakukan hubungan seksual memang masih identik dilakukan di malam hari, sehingga banyak pasangan yang mengalami kesulitan ketika ingin melakukannya di pagi.
Dikutip dari News Delivers, terdapat beberapa tips yang dapat dilakukan oleh pasangan ketika ingin melakukan seks di pagi hari, antara lain:
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
1. Melakukan Foreplay Secara Perlahan
Tidak perlu memulai dengan terburu-buru, lakukan pemanasan sebelum melakukan hubungan seks dengan perlahan. Beberapa foreplay bisa dilakukan untuk memulai seks di pagi hari, seperti dengan pelukan, sentuhan fisik, atau belaian.
Seseorang juga bisa memberikan pelukan dari belakang sambil membisikan kata-kata romantis untuk membangunkan pasangannya.
2. Mengatur Suhu Ruangan
Hindari mengatur AC dengan suhu yang terlalu dingin karena akan membuat tubuh terasa kurang nyaman saat bangun tidur. Jika hal itu terjadi, maka mood untuk berhubungan seksual pun sulit untuk dibentuk.
Selain mengatur suhu ruangan senyaman mungkin, pasangan juga dapat menyiapkan selimut yang terbuat dari bahan yang lembut dan hangat. Hal itu akan membantu hubungan seksual di pagi hari berjalan lancar.
3. Menyiapkan Permen Mint
Salah satu hal yang membuat hubungan seks di pagi sering gagal dilakukan adalah kurang percaya diri dengan bau mulut. Ketika hal itu terjadi, pasangan bisa menyiapkan permen mint di dekat tempat tidur.
Namun, akan lebih baik jika morning sex dimulai dengan mandi bersama karena hal itu bisa dijadikan sebagai sesi foreplay.
Baca juga: 5 Alasan Seks Lebih 'Greget' di Pagi Hari |
4. Berikan Pijatan Sensual
Memberikan pijatan sensual kepada pasangan juga bisa dilakukan sebelum melakukan morning sex. Selain dapat membangun mood untuk berhubungan seksual, pijatan juga dapat membuat tubuh menjadi lebih rileks.
Saat baru bangun tidur, luangkan waktu untuk sesi intim yang bisa dimulai dengan memijat pasangan. Lakukan hal tersebut secara perlahan dan tidak tergesa-gesa.
5. Lakukan Posisi Seks yang Nyaman
Dikutip dari Elephant Journal, pasangan dapat memilih posisi seks yang dapat membuat kedua pasangan merasa nyaman, salah satunya adalah posisi spooning.
Posisi ini memungkinkan pria dapat memeluk mesra pasangan dari belakang.
Selain memberikan keintiman di pagi hari, posisi ini juga dapat memberikan keleluasaan pada tangan pria untuk memberikan rangsangan pada tubuh pasangannya.
Simak Video "Video: Saran Dokter Setelah Berhubungan Suami Istri di Bulan Ramadan"
[Gambas:Video 20detik]
(naf/naf)











































