Orgasme Hanya dengan Rangsangan Puting? Bisa Kok, Ini Buktinya

ADVERTISEMENT

Orgasme Hanya dengan Rangsangan Puting? Bisa Kok, Ini Buktinya

Fitriana Fatmawati - detikHealth
Jumat, 03 Feb 2023 22:26 WIB
Ilustrasi bra.
Orgasme hanya dengan rangsangan puting? (Foto: Getty Images/iStockphoto/FTiare)
Jakarta -

Bagi banyak wanita, puting merupakan zona yang sensitif secara seksual. Namun ternyata, wanita bisa orgasme hanya dengan rangsangan puting.

Hal tersebut didukung oleh penelitian yang menyebutkan sensasi dari puting susu mengalir ke bagian otak yang sama dengan sensasi dari vagina, klitoris, dan leher rahim.

Studi yang diterbitkan oleh Journal of Sexual Medicine ini mencatat area otak yang menjadi aktif saat wanita menyentuh berbagai bagian tubuh mereka, termasuk puting.

"Spekulasi saya, ini bisa menjadi dasar bagi banyak wanita yang mengatakan bahwa stimulasi puting bersifat erotogenik, karena merangsang area yang sama dengan alat kelamin," kata peneliti Barry Komisaruk, seorang psikolog di Rutgers University kepada LiveScience.

Penelitian ini merekrut 11 wanita berusia 23-56 tahun, yang dirangsang dengan klitoris, vagina, leher rahim, dan puting. Hasilnya, puting perempuan jika dirangsang, sensasi yang ditimbulkan menuju otak sama seperti ketika kelamin terangsang.

Komisaruk berharap penelitian ini membantu orang yang tidak bisa mencapai orgasme karena berbagai alasan.

Dikutip dari Daily Star, sebuah studi lainnya menyebutkan 29 persen dari 213 wanita yang diteliti pernah mengalami orgasme ketika putingnya dirangsang. Studi ini menunjukkan orgasme puting benar-benar bisa terjadi, karena rangsangan pada puting memiliki sensasi yang sama ketika klitoris distimulasi.

Selain itu, menurut pakar kesehatan wanita, dr Jennifer Wider, puting berubah dari pucat menjadi agak gelap ketika terangsang sebab hal tersebut meningkatkan aliran darah.

Sama seperti payudara yang memiliki berbagai bentuk, ukuran, dan warna, preferensi wanita dalam memainkan payudara juga berbeda. Beberapa wanita mungkin lebih menyukai dipelintir atau digigit, sementara yang lainnya mungkin merasa ini menyakitkan.

Jadi mulailah dengan menyentuh lembut payudara dan memainkan putingnya. Buat penilaian bagaimana wanita bereaksi atas rangsangan yang dibuat.



Simak Video "Populasi Menurun dalam 60 Tahun, Generasi Muda China Enggan Berkeluarga"
[Gambas:Video 20detik]
(up/up)

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT