Rambut Kemaluan Dipangkas Vs Dicukur Habis, Mana Lebih Baik?

Rambut Kemaluan Dipangkas Vs Dicukur Habis, Mana Lebih Baik?

Radian Nyi Sukmasari - detikHealth
Jumat, 05 Mei 2017 11:02 WIB
Rambut Kemaluan Dipangkas Vs Dicukur Habis, Mana Lebih Baik?
Foto: thinkstock
Jakarta - Bicara soal menjaga kebersihan area genital, ada orang yang memilih mencukur habis rambut kemaluannya. Namun, ada pula yang hanya merapikannya. Di antara dua pilihan tersebut, mana sih yang lebih baik?

"Memang sesuai selera, kalau memang mau dipangkas habis, pastikan lakukan prosedurnya dengan baik dan bersih. Toh mau dibiarkan panjang, yang pasti tetap perhatikan kebersihannya," tegas dr Radityo Anugrah SpKK dari Bamed Skin Care saat berbincang dengan detikHealth.

Sebab, ketika tidak dijaga kebersihannya, rambut kemaluan bisa jadi tempat hingga jamur, bakteri, bahkan kutu kemaluan yang menempel di kulit dan dapat menyebabkan rambut kemaluan rontok juga gatal di area kelamin. dr Radit mengingatkan, jaga area genital tetap kering sehingga tidak lembap.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Keringkan setelah habis mandi, buang air kecil, dan buang air besar. Kalau keringetan banget dan sudah lembap, usahakan ganti celana dalamnya," kata dr Radit.

Baca juga: Duh! Rambut Kemaluan Rontok, Normal Nggak Sih?

Dihubungi terpisah, dr Laksmi Duarsa SpKK dari D&I Skin Center Denpasar lebih menyarankan agar rambut kemaluan dirapikan dan tidak terlalu panjang maupun tidak terlalu pendek. Meski memang, ini kembali lagi pada pilihan masing-masing orang.

"Kalau dicukur habis ibaratnya bisa kontak langsung ke kulit kelamin, bisa ada risiko infeksi. Sama seperti bulu mata, rambut kemaluan juga bisa jadi penghalang kotoran yang masuk," kata dr Laksmi.

Hal terpenting, jika seseorang hendak memanjangkan atau memendekkan rambut kemaluannya, tetap jaga kebersihan area genital. Rutinlah membasuh area genital dengan air bersih kemudian jaga area genital tetap kering. Jika banyak beraktivitas lalu berkeringat, usahakan mengganti celana dalam 2 sampai 4 kali.

"Kalau pada perempuan, merapikan rambut kemaluan bisa membuat tampilannya rapi, seksi, dan dia bisa merasa percaya diri," pungkas dr Laksmi.

Baca juga: Cek, Ini Daftar Penyebab Rontoknya Rambut Kemaluan (rdn/vit)

Berita Terkait