Jakarta -
Perut kembung sering dikaitkan dengan masuk angin. Padahal perut kembung lebih sering disebabkan oleh makanan yang kita makan.
Mayo Clinic mengungkap makan terlalu banyak dan terlalu cepat adalah pemicu utama perut terasa kembung. Namun pada sebagian orang, kandungan tertentu dalam makanan juga bisa menimbulkan efek yang sama.
Apa saja? Dirangkum dari berbagai sumber, berikut 4 penyebab perut tiba-tiba kembung.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Baca juga: 5 Makanan untuk Mengurangi Perut Kembung
1. Kubis-kubisan
Foto: Ari Saputra
|
Sayuran kubis-kubisan seperti kol, kale dan brokoli mengandung senyawa yang bernama raffinose. Senyawa ini sulit dan berubah menjadi gas metana di dalam perut.Konsumsi sayuran ini dalam jumlah banyak bisa menyebabkan perut kembung dan begah. Untuk mencegahnya, makan sayuran jenis ini dalam porsi kecil, dan ditambah perlahan.
2. Kedelai
Foto: Grandyos Zafna.
|
Pada orang-orang tertentu, kedelai bisa menyebabkan kembung. Hal ini karena kandungan fitoestrogen yang ada pada tubuh.Fitoestrogen memiliki fungsi sama seperti estrogen, yang membuat hormon pencernaan menjadi tidak stabil dan perut terasa kembung.
3. Pemanis buatan
Foto: thinkstock
|
Bahan kimia pada pemanis buatan sulit diserap usus kecil, sehingga sulit untuk difermentasi oleh bakteri di perut. Akibatnya, lambung pun dipenuhi gas, yang menyebabkan perut kembung.Terlalu banyak konsumsi pemanis buatan juga dikaitkan dengan bertambahnya jumlah bakteri jahat di perut dan menyebabkan ketidakseimbangan mikrobiota di saluran cerna.
4. Minuman olahraga
Foto: Thinkstock
|
Segarnya minum minuman olahraga memang tak tergantikan. Namun ingat, minuman olahraga mengandung gula dalam jumlah tinggi yang bisa menyebabkan kembung.Tak sedikit pula minuman olahraga yang mengandung soda. Konsumsi soda dalam jumlah banyak akan membuat produksi gas dalam perut berlebih dan menyebabkan kembung.
Baca juga: Penyebab Perut Kembung Seperti Dialami Sys NS Sebelum Meninggal
Sayuran kubis-kubisan seperti kol, kale dan brokoli mengandung senyawa yang bernama raffinose. Senyawa ini sulit dan berubah menjadi gas metana di dalam perut.
Konsumsi sayuran ini dalam jumlah banyak bisa menyebabkan perut kembung dan begah. Untuk mencegahnya, makan sayuran jenis ini dalam porsi kecil, dan ditambah perlahan.
Pada orang-orang tertentu, kedelai bisa menyebabkan kembung. Hal ini karena kandungan fitoestrogen yang ada pada tubuh.
Fitoestrogen memiliki fungsi sama seperti estrogen, yang membuat hormon pencernaan menjadi tidak stabil dan perut terasa kembung.
Bahan kimia pada pemanis buatan sulit diserap usus kecil, sehingga sulit untuk difermentasi oleh bakteri di perut. Akibatnya, lambung pun dipenuhi gas, yang menyebabkan perut kembung.
Terlalu banyak konsumsi pemanis buatan juga dikaitkan dengan bertambahnya jumlah bakteri jahat di perut dan menyebabkan ketidakseimbangan mikrobiota di saluran cerna.
Segarnya minum minuman olahraga memang tak tergantikan. Namun ingat, minuman olahraga mengandung gula dalam jumlah tinggi yang bisa menyebabkan kembung.
Tak sedikit pula minuman olahraga yang mengandung soda. Konsumsi soda dalam jumlah banyak akan membuat produksi gas dalam perut berlebih dan menyebabkan kembung.
Baca juga: Penyebab Perut Kembung Seperti Dialami Sys NS Sebelum Meninggal
(mrs/up)