Benarkah Sering Ciuman Bisa Bikin Bibir Jadi Lebih Tebal? Ini Kata Ahli

ADVERTISEMENT

Benarkah Sering Ciuman Bisa Bikin Bibir Jadi Lebih Tebal? Ini Kata Ahli

Firdaus Anwar - detikHealth
Senin, 12 Apr 2021 08:52 WIB
Viral bibir tebal tanda sering berciuman.
Foto: Tangkapan layar viral/TikTok
Jakarta -

Di media sosial beredar anggapan populer orang yang bibirnya tebal berarti sudah pernah atau sering berciuman. Bahkan muncul tren di Tiktok untuk membuktikan hal tersebut dengan menggunakan filter yang diklaim bisa jadi petunjuk seberapa sering seseorang ciuman.

"Filter ini menunjukkan seberapa sering km kissing. Tipis: gapernah Tebel: you know lah," tulis keterangan salah satu video viral yang sudah ditonton lebih dari 8 juta kali.

Benarkah hal tersebut?

Singkatnya menurut ahli berciuman tidak akan membuat bibir jadi lebih besar atau tebal. Memang ketika ciuman dilakukan secara intens, pembuluh darah yang ada bisa melebar sehingga membuat lebih banyak darah mengalir ke area bibir. Dampaknya bibir jadi tampak merah merekah.

Tapi hal ini bukan sesuatu yang permanen. Pada akhirnya kondisi bibir akan kembali seperti semula ketika aliran darah kembali normal.

dr Sami Bahna dari American College of Allergy, Asthma and Immunology menjelaskan bibir yang tampak tebal setelah berciuman juga bisa terjadi karena reaksi alergi. Misalnya seseorang dengan alergi makanan tertentu tanpa sadar berciuman dengan pasangan yang baru saja mengonsumsi makanan tersebut.

"Bila Anda punya alergi makanan, mengalami reaksi alergi setelah berciuman dengan seseorang yang baru saja makan atau mengonsumsi obat tertentu yang menjadi alergi bagi Anda itu bukan hal yang tidak umum," kata dr Sami seperti dikutip dari Medical News Today, Senin (12/4/2021).

"Ada pasien yang bisa memiliki reaksi bahkan setelah pasangannya sudah gosok gigi atau berciuman beberapa jam setelah makan. Ternyata air liur sang pasangan bisa mengabdybg alergen sampai beberapa jam setelah makanan atau obat-obatan diserap tubuh," lanjutnya.



Simak Video " Kemenkes Buka Suara Usai Viral Pasien Gagal Ginjal Akut Dipaksa Pulang dari RS"
[Gambas:Video 20detik]
(fds/up)

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT