Updated
Daftar Lokasi Vaksin Booster COVID-19 di Jakarta Pusat, Nyok Samperin!

Vaksinasi booster atau dosis ketiga vaksin COVID-19 dimulai hari ini, Rabu (12/1/2022). Sudah ada beberapa lokasi vaksin booster yang bisa ditemukan di Jakarta Pusat.
Masyarakat yang tinggal di daerah Jakarta Pusat bisa mendapatkan vaksin dosis ketiga di fasilitas kesehatan terdekat, seperti puskesmas.
Berikut daftar lokasi sentra vaksin booster COVID-19 di Jakarta Pusat yang telah detikcom kumpulkan dari berbagai sumber.
(Update 27 Januari 2022)
JIEXPO
Lokasi Penyuntikan: Hall C1, JIEXPO Kemayoran
Jadwal:
- 18-22 & 24-29 Januari 2022
- Pukul 09.00-15.00 WIB
Syarat:
- Membawa KTP Asli
- Usia 18 tahun ke atas yang sudah menerima vaksin dosis 1 & 2
- Sudah memiliki E-ticket vaksin ketiga dari aplikasi Peduli Lindungi
- Telah memiliki interval waktu minimal 6 bulan setelah penyuntikan vaksin dosis 2
Keterangan:
- Vaksin booster Pfizer
- Registrasi vaksin dapat dilakukan secara online lewat www.loket.com (link pendaftaran di Story Highlight @jiexpo_id) atau melalui LINK INI
- Bisa di lokasi jika memiliki e-ticket vaksin ke-3 melalui aplikasi PeduliLindungi
- Gratis, aman, dan halal
Informasi Kontak:
- IG: jiexpo_id
(Update 21 Januari 2022)
Rumah Sakit Husada
Jadwal:
- Senin-Jumat
- 08.00-14.00 WIB (libur dan tanggal merah tutup)
Syarat:
- Berjarak 6 bulan dari vaksin kedua
- Lolos skrining COVID-19
- Memiliki E-ticket/tiket yang diakses melalui aplikasi PeduliLindungi
- Khusus penerima vaksin Sinovac dosis 1 dan 2
Keterangan:
- Kuota vaksin 300 orang/hari
- Vaksin booster Pfizer
Informasi Kontak:
- 021 6260108 (Hotline)
- IG: rs_husada
(Update 17 Januari 2022)
Puskesmas Kecamatan Kemayoran
Lokasi penyuntikan:
- RPTRA Harapan Mulia
- RSUD Kemayoran
Jadwal:
RPTRA Harapan Mulia
- Senin- Jumat
- Pukul 08.00-11.00 WIB
RSUD Kemayoran
- Senin-Jumat
- Pukul 08.00-12.00 WIB
Syarat:
- WNI (Warga Negara Indonesia)
- Usia 18+ (prioritas lansia)
- Memiliki tiket vaksin booster dari aplikasi PeduliLindungi
- Jarak minimal 6 bulan dari dosis kedua
Keterangan:
- Penerima dosis lengkap vaksin Sinovac (1 dan 2)
- Vaksin booster Pfizer/AstraZeneca
Khusus Lokasi RPTRA Harapan Mulia
- Senin, Rabu, dan Jumat (vaksin booster Pfizer). Kuota 72 orang
- Selasa dan Kamis (vaksin booster AstraZeneca). Kuota 66 orang
Informasi Kontak:
- (021) 425 1018 (Hotline)
- FB : PuskesmasKemayoran
- Email : puskesmaskeckemayoran@jakarta.go.id
Puskesmas Kecamatan Johar Baru
Lokasi penyuntikan: Puskesmas Kecamatan Johar Baru
Jadwal:
- Pukul 08.00-11.00 WIB
Syarat:
- WNI (Warga Negara Indonesia)
- Usia 18 +
- Jarak vaksin ke-2 dengan booster minimal 6 bulan
- Wajib memiliki e-ticket vaksin dosis ke-3 dari app PeduliLindungi dan menunjukkan bukti
- Membawa KTP
- Berbadan sehat
- Tetap menerapkan protokol kesehatan
- Memakai masker
- Menjaga jarak minimal 1 meter
- Mencuci tangan dengan sabun di air mengalir dan menggunakan hand sanitizer
- Menghindari kerumunan
- Mengurangi mobilitas
Keterangan:
- Pendaftaran online dari jam 09.00-15.00 WIB
- H-1 pendaftaran
- Daftar melalui LINK INI
Informasi Kontak:
- 021 4256443 (Hotline)
- IG: puskesmas.joharbaru
(Update 12 Januari 2022)
Puskesmas Kecamatan Cempaka Putih Jakarta Pusat
Lokasi vaksin booster di Jakarta Pusat saat ini tersedia di Puskesmas Kecamatan Cempaka Putih dikutip dari @puskesmas_cemput.
Jadwal:
- Mulai dari 12 Januari 2022
- Senin-Jumat
- 08.00-12.00
Syarat:
- Warga negara Indonesia (WNI)
- Usia 18 tahun ke atas
- Hanya untuk penerima vaksin 1 dan 2 Sinovac
- Sudah lewat dari enam bulan sejak dosis lengkap (2 dosis)
- Memiliki tiket vaksin booster (vaksin ketiga) yang dapat dicek melalui aplikasi PeduliLindungi dan membawa bukti
- Membawa KTP
- Berbadan sehat
Keterangan dan Cara Daftar:
- Vaksin booster Pfizer (penerima vaksin Sinovac dosis 1 dan 2)
- Daftar langsung ke lokasi
Informasi Kontak:
- Hubungi hotline 021-7974024
- IG: puskesmas_cemput
Puskesmas Kecamatan Menteng
Lokasi berikutnya tersedia di Puskesmas Kecamatan Menteng, dikutip dari @pkmmenteng. Lokasi penyuntikan: RPTRA Gondangdia Jakarta.
Jadwal:
- Mulai dari 12 Januari 2022
- Senin-Jumat (kecuali libur Nasional)
- 07.30-12.00
Syarat:
- Warga negara Indonesia (WNI)
- Usia 18 tahun ke atas
- Sudah lewat dari enam bulan sejak dosis lengkap (2 dosis)
- Memiliki tiket vaksin booster (vaksin ketiga) yang dapat dicek melalui aplikasi PeduliLindungi dan membawa bukti
- Kondisi sehat
- Membawa alat tulis sendiri
- Tetap terapkan protokol kesehatan
Keterangan dan Cara Daftar:
- Jenis vaksin yang diberikan sesuai dengan ketersediaan vaksin (pfizer dan moderna)
- Kombinasi vaksin mengikuti ketentuan dari Kementerian Kesehatan RI
- Daftar langsung ke lokasi (sesuai kuota setiap harinya)
Informasi Kontak:
- Bisa hubungi hotline 08111787282
- puskesmas_kecamatanmenteng14
- IG: pkmmenteng
Simak Video "Kata Menkes soal Lokasi Suntik Vaksin Booster Covid-19"
[Gambas:Video 20detik]
(up/up)