Booster Vaksin Sinovac: Kombinasi hingga Syarat Menerimanya

Program vaksinasi booster telah dimulai sejak 12 Januari 2022 lalu dan gratis untuk masyarakat Indonesia. Mengingat di Indonesia banyak sekali yang mendapat vaksin primer Sinovac, lantas, apa jenis booster vaksin Sinovac yang diperbolehkan?
Nah, booster vaksin Sinovac bisa dilakukan dengan metode heterolog atau vaksin yang berbeda dengan dua suntikan sebelumnya.
Dikutip dari laman resmi Kemenkes, vaksin booster diberikan sesuai pertimbangan ketersediaan vaksin yang ada pada tahun ini, serta dipertimbangkan juga berdasarkan hasil riset peneliti Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) dan Indonesian Technical Advisory Group on Immunization (ITAGI).
"Vaksinasi booster ini penting bagi seluruh rakyat Indonesia diberikan sebagai komitmen dari pemerintah untuk melindungi seluruh masyarakat Indonesia dari ancaman COVID-19 dan termasuk varian-varian barunya," kata Menkes.
Kombinasi Booster Vaksin Sinovac
Penasaran apa kombinasi booster vaksin Sinovac yang telah disetujui oleh BPOM? Berikut informasinya:
- Penerima vaksin primer (1 dan 2) jenis Sinovac akan diberikan setengah dosis (0,15 ml) vaksin booster Pfizer
- Penerima vaksin primer (1 dan 2) jenis Sinovac akan diberikan setengah dosis (0,25 ml) vaksin booster AstraZeneca
Selain booster vaksin Sinovac, ada juga vaksin booster vaksin AstraZeneca yang telah disetujui oleh BPOM. Berikut informasinya:
- Penerima vaksin primer (1 dan 2) jenis AstraZeneca akan diberikan setengah dosis vaksin Pfizer (0,15 ml)
- Penerima vaksin primer (1 dan 2) jenis AstraZeneca akan diberikan setengah dosis vaksin Moderna (0,25 ml)
![]() |
Syarat Booster Vaksin Sinovac atau AstraZeneca
Nah, sebelum pergi untuk mendapatkan booster vaksin Sinovac atau AstraZeneca di unit kesehatan, ketahui dulu syarat-syaratnya. Berikut informasinya:
- Berusia 18 tahun ke atas
- Telah mendapatkan vaksinasi primer dosis lengkap
- Minimal berjarak 6 bulan sebelumnya
Sedangkan untuk ibu hamil, penggunaan vaksin mengacu pada Surat Edaran nomor HK.02.01/1/2007/2021 tentang Vaksinasi COVID-19 bagi Ibu Hamil dan penyesuaian skrining dalam pelaksanaan vaksinasi COVI0-19.
![]() |
Simak Video "Booster Sinovac Dinilai Tak Mampu Lindungi dari Omicron"
[Gambas:Video 20detik]
(suc/up)