5 Obat Maag Alami, Bantu Atasi Nyeri Perut Saat Berpuasa

ADVERTISEMENT

5 Obat Maag Alami, Bantu Atasi Nyeri Perut Saat Berpuasa

Patrick Trusto Jati Wibowo - detikHealth
Minggu, 17 Apr 2022 20:30 WIB
Asian beautiful women feel menstrual cramps and stomachache after menstruation.Hand holding stomach and belly after taking a medication.Problem and disorder of female body.
Obat maag alami (Foto: Getty Images/iStockphoto/bunditinay)
Jakarta -

Saat bulan puasa, maag adalah penyakit yang sering dikeluhkan oleh banyak orang. Maag atau gastritis sering dikaitkan dengan kebiasaan telat makan. Ternyata, ada obat maag alami yang efektif redakan nyeri di perut. Dengan ini, penyakit maag dapat diobati di rumah dengan pengobatan sederhana.

Berpuasa seharian membuat tubuh kita tidak mendapat asupan makanan dan minuman. Perut yang kosong diyakini dapat memicu produksi asam lambung berlebih, sehingga menimbulkan gejala maag.

Sebenarnya, penyebab maag bisa bermacam-macam, tergantung kondisi yang dialami oleh pengidapnya, seperti GERD, infeksi bakteri H. Pylori, hingga dispepsia.

"Mag itu dari kalimat mag, mag artinya lambung 'de-maag' itu dari bahasa Belanda. Jadi suatu penyakit yang mengganggu lambung, pencernaan bagian atas," ungkap dr Aru Ariadno, SpPD KGEH, dari RS Brawijaya Depok.

Biasanya, pengidap maag mengonsumsi obat medis yang tersedia luas di apotek dan tidak memerlukan resep dokter. Namun, ada beberapa obat maag alami yang bisa menjadi pilihan alternatif dan efektif redakan nyeri di perut.

Obat Maag Alami, Efektif Redakan Nyeri Perut

Menurut Medical News Today, ada lima obat maag alami yang efektif redakan sakit perut dan aman untuk digunakan saat berpuasa.

1. Lakukan diet anti-inflamasi

Untuk mengatasi gejala maag kambuh, lakukan diet antiinflamasi. Maag merupakan peradangan pada lapisan perut, jadi ada baiknya untuk mengonsumsi makanan yang dapat meminimalisir peradangan, seperti brokoli.

Selain itu, identifikasi makanan apa saja yang memicu gejala maag. Kemudian, mulai kurangi atau hindari makanan tersebut agar maag tidak kambuh.

  • Makanan yang sering menyebabkan peradangan:
  • Makanan cepat saji
  • Makanan yang mengandung gluten
  • Makanan basa
  • Susu
  • Makanan manis
  • Makanan pedas
  • Alkohol

2. Bawang putih

Beberapa penelitian menyarankan bahwa ekstrak bawang putih dapat membantu mengurangi gejala gastritis, sehingga sering dimanfaatkan sebagai obat maag alami. Caranya hanya tinggal menghancurkan bawang putih mentah dan memakannya mentah-mentah.

Jika tidak menyukai rasa bawang putih mentah, cobalah untuk potong bawang putih satu siung dan memakannya bersamaan dengan kurma. Manisnya kurma akan membantu menutupi rasa bawang putih.

3. Makanan probiotik

Makanan probiotik dapat membantu meningkatkan pencernaan dan mendorong buang air besar secara teratur. Makanan probiotik mengandung bakteri baik bagi saluran pencernaan seseorang, sehingga dapat berperan sebagai obat maag alami.

Makanan atau minuman yang mengandung probiotik adalah:

  • Yoghurt
  • Kimchi
  • Teh Kombucha

4. Teh hijau dengan madu

Teh hijau dan madu dapat membantu meredakan nyeri akibat maag.
Sebuah studi menunjukkan bahwa minum teh hijau setidaknya sekali dalam seminggu dapat mengurangi bakteri penyebab maag di saluran pencernaan.

Madu juga bermanfaat sebagai obat maag alami, karena mengandung sifat antibakteri yang membantu melawan infeksi.

5. Kurangi stres

Stres dapat menyebabkan maag kambuh. Jadi, mengurangi tingkat stres adalah cara penting untuk membantu mengelola kondisi tersebut.

Ada metode untuk mengurangi stres, antara lain:

  • Pijat
  • Meditasi
  • Yoga

Jadi, melakukan meditasi atau yoga dapat mengurangi stres, sehingga pada akhirnya dapat mencegah maag kambuh.



Simak Video "Rekomendasi Baru WHO soal Vaksin Booster: Tak Wajib Bagi Orang Sehat"
[Gambas:Video 20detik]
(naf/naf)

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT