Apa Itu Alopecia? Kondisi yang Bikin Rambut Mendadak Rontok

ADVERTISEMENT

Apa Itu Alopecia? Kondisi yang Bikin Rambut Mendadak Rontok

Sarah Oktaviani Alam - detikHealth
Senin, 12 Des 2022 13:15 WIB
Close up man head of hair loss
Mengenal alopecia, kondisi yang menyebabkan rambut medadak rontok. (Foto: Getty Images/iStockphoto/Nopphon Pattanasri)
Jakarta -

Alopecia merupakan penyakit yang bisa dialami siapa saja dari segala kelompok usia. Penyakit alopecia adalah kondisi yang berkembang saat tubuh menyerang folikel rambutnya sendiri (tempat tumbuhnya rambut), yang bisa menyebabkan kerontokan rambut di seluruh bagian tubuh.

Sebenarnya, Alopecia Sakit Apa Sih?

Alopecia atau alopecia areata adalah gangguan autoimun yang menyebabkan kerontokan rambut. Gejala yang muncul akibat kondisi ini berbeda-beda pada setiap orang, seperti ada yang mengalami kerontokan pada setengah rambutnya hingga kerontokan total sampai botak.

Dikutip dari American Academy of Dermatology Association (AAD), orang yang mengidap alopecia dinyatakan sehat. Meski kondisinya mengalami kerontokan rambut hingga perubahan pada kuku.

Kerontokan rambut akibat alopecia cenderung tidak dapat diprediksi dan bisa tumbuh lagi meski tanpa pengobatan. Kondisi ini lebih sering terjadi saat seseorang memiliki beberapa bagian yang botak. Saat rambut tumbuh lagi, mungkin akan rontok lagi atau bisa juga tidak.

Alopecia juga bisa mempengaruhi kuku, misalnya kuku terlihat penyok, ada tonjolan, kuku menjadi rapuh, hingga memerah.

Ada beberapa tipe atau jenis dari alopecia, yakni:

  • Alopecia areata adalah istilah medis untuk botak. Areata berarti tambal sulam. Kebotakan yang tidak merata ini dapat berkembang di mana saja di tubuh, termasuk kulit kepala, area janggut, alis, bulu mata, ketiak, di dalam hidung, atau telinga.
  • Alopecia totalis adalah kondisi saat seseorang kehilangan semua rambut di kulit kepala, sehingga kulit kepala benar-benar botak.
  • Alopecia universalis adalah kondisi saat seseorang kehilangan semua rambut, membuat seluruh tubuh tidak berambut. Ini jarang terjadi.

Kapan Alopecia Bisa Terjadi?

Penyakit alopecia bisa terjadi pada usia berapa pun, tapi kebanyakan terjadi saat masa anak-anak atau remaja. Sekitar setengah dari mereka melihat rambutnya tumbuh lagi dalam waktu 12 bulan tanpa pengobatan, tetapi bisa rontok lagi hingga tidak bisa diprediksi.

Gejala Penyakit Alopecia

Selain rambut rontok, ada juga gejala lain yang perlu diwaspadai, seperti:

  • Kerontokan rambut di area tertentu
  • Rambut yang tumbuh kembali di satu tempat dan rontok di tempat lain
  • Kehilangan banyak rambut dalam waktu singkat
  • Banyak rambut yang rontok saat cuaca dingin
  • Kuku jari tangan dan kaki menjadi merah, rapuh, dan berlubang

Gejala alopecia seperti kerontokan rambut sering terjadi secara bertahap, seperti:

  • Munculnya garis kebotakan dalam satu atau dua hari
  • Adanya gumpalan rambut rontok saat menyisir
  • Semua atau sebagian besar rambut di kepala rontok

Penyebab Penyakit Alopecia

Tak hanya gejalanya, penyebab dari penyakit alopecia juga harus diketahui. Adapun penyebabnya, yaitu:

  • Faktor keturunan dari keluarga
  • Asma
  • Down Syndrome
  • Anemia pernisiosa
  • Alergi musiman
  • Penyakit tiroid
  • Vitiligo


Pengobatan Penyakit Alopecia

Alopecia bisa diatasi dengan berbagai perawatan. Ada dua kategori pengobatan, yaitu medis dan natural. Meskipun demikian, pengobatan tetap disesuaikan dengan anjuran dokter yang bersangkutan. Dikutip dari Healthline, berikut informasinya.

1. Topical Agent

Seseorang dapat mengoleskan obat ke kulit kepala untuk membantu merangsang pertumbuhan rambut. Sejumlah obat tersedia, baik yang dijual bebas (OTC) dan dengan resep, seperti:

  • Minoxidil (Rogaine) tersedia OTC dan dioleskan dua kali sehari pada kulit kepala, alis, dan janggut. Ini relatif aman, tetapi perlu waktu satu tahun untuk melihat hasilnya. Hanya berguna untuk pengidap alopecia ringan.
  • Anthralin (Dritho-Scalp) adalah obat yang mengiritasi kulit untuk memacu pertumbuhan kembali rambut.
  • Krim kortikosteroid seperti clobetasol (Impoyz), busa, losion, dan salep dianggap bekerja dengan mengurangi peradangan pada folikel rambut.

2. Injeksi

Suntikan steroid adalah pilihan umum untuk alopecia ringan untuk membantu rambut tumbuh kembali di tempat yang botak. Jarum kecil menyuntikkan steroid ke kulit yang terkena.

Perawatan harus diulang setiap satu sampai dua bulan untuk menumbuhkan kembali rambut.

3. Oral Treatment

Imunosupresan oral, seperti metotreksat dan siklosporin, adalah pilihan lain yang dapat dicoba. Treatmen ini bekerja dengan menghalangi respons sistem kekebalan.

Sayangnya, oral treatment tidak dapat digunakan untuk jangka waktu yang lama karena risiko efek samping, seperti tekanan darah tinggi, kerusakan hati dan ginjal, dan peningkatan risiko infeksi serius dan jenis kanker yang disebut limfoma.

4. Terapi cahaya

Terapi cahaya disebut juga fotokemoterapi atau fototerapi. Ini adalah jenis perawatan radiasi yang menggunakan kombinasi obat oral yang disebut psoralen dan sinar UV.

Adapun beberapa pengobatan alami yang bisa digunakan untuk mengatasi alopecia. Meskipun menggunakan bahan-bahan alami, dianjurkan penggunaannya harus dikonsultasikan terlebih dahulu pada dokter. Adapun bahan alaminya seperti:

  • Aromaterapi
  • Akupunktur
  • Microneedling
  • Probiotik
  • Terapi laser tingkat rendah (LLLT)
  • Vitamin, seperti seng dan biotin
  • Minuman lidah buaya dan gel topikal
  • Jus bawang digosokkan ke kulit kepala
  • Minyak esensial seperti pohon teh, rosemary, lavender, dan peppermint
  • Minyak lainnya, seperti kelapa, jarak, zaitun, dan jojoba
  • Diet "anti-inflamasi", juga dikenal sebagai "protokol autoimun," yang merupakan diet ketat yang Terutama mencakup daging dan sayuran
  • Pijat kulit kepala
  • Suplemen herbal, seperti ginseng, teh hijau, kembang sepatu Cina, dan saw palmetto

Namun, harus diingat bahwa informasi pengobatan dianjurkan untuk konsultasi pada dokter. Pasalnya, informasi pengobatan ini hanya bersifat umum dan informasi.



Simak Video "Alasan Alopecia yang Diidap Jada Pinkett Bukanlah Lelucon"
[Gambas:Video 20detik]
(sao/naf)

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT