Apa Penyebab Ukuran Payudara Berbeda-beda?

Ulasan Khas Ukuran Payudara

Apa Penyebab Ukuran Payudara Berbeda-beda?

M Reza Sulaiman - detikHealth
Rabu, 21 Mei 2014 09:04 WIB
Apa Penyebab Ukuran Payudara Berbeda-beda?
Ilustrasi (dok: Thinkstock)
Jakarta - Besar kecilnya payudara secara tidak langsung memang mempengaruhi kondisi kesehatan. Jika begitu sebenarnya apa yang mempengaruhi besar kecilnya payudara?

dr Aditya Wardhana dari divisi bedah plastik Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia dan RS Cipto Mangunkusumo mengatakan bahwa memang penyebab besar kecilnya payudara ada dua faktor. Yakni faktor genetik dan juga faktor hormonal.

Genetik berarti orang tersebut memang memiliki bakat untuk memiliki payudara besar. Biasanya hal tersebut diturunkan oleh orang tua. Lalu mana yang lebih berpengaruh, genetik atau hormonal?

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Pada proses perkembangan, hormonal yang biasanya paling berpengaruh. Seperti ketika hamil atau menstruasi, payudara akan jadi lebih besar," tutur dr Adit ketika dihubungi detikHealth dan ditulis Rabu (21/5/2014).

Namun ternyata bukan hanya hormon yang mempengaruhi besar kecilnya payudara. dr Elida Sari Siburian SpBP dari RS Fatmawati mengatakan bahwa gizi juga berpengaruh terhadap besar kecilnya payudara.

Ia mengatakan bahwa jika pemenuhan gizi tak terpenuhi, maka tubuh orang tak akan terlihat indah meski payudaranya besar. Dikatakannya bahwa percuma saja jika memang hormon banyak dan punya sifat genetik berpayudara besar tapi tidak terkecupi kebutuhan gizinya.

"Nanti badannya kecil payudaranya besar kan tidak bagus juga. Sama halnya juga kalau orang gemuk kan payudaranya juga pasti lebih besar, tapi tidak bagus kan badannya," ujar dr Elida lagi.

(vta/up)
Ulasan Khas Ukuran Payudara
17 Konten
Setiap wanita memiliki bentuk dan ukuran payudara yang berbeda-beda. Tidak hanya itu, payudara juga dapat menjadi aset yang bisa dibilang sebagai daya tarik serta penunjang kepercayaan diri wanita. Lebih jelas, simak ulasan khas ini.

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads